Berbagai Alasan Membuat Kamu Di Jauhi Teman
07 December 2017
Add Comment
Sebentar lagi memasuki tahun baru masehi sehingga kamu ingin bersegera membuat acara menarik untuk mengajak bersama teman-teman kamu. Namun disisi lain karena jadwal yang padat oleh berbagai aktivitas dan kesibukan lainnya mungkin kamu salah satunya di jauhi oleh temanmu sendiri. Pada dasarnya, manusia merupakan makhluk sosial yang saling membutuhkan antara satu individu dan lainnya. Hal ini merupakan alasan utama mengapa manusia membutuhkan teman semasa hidupnya. Mungkin salah satunya akbat tindakan gaya berbicara atau pun perbuatan sehingga dapat menyakiti orang lain. Untuk itu kita perlu adanya untuk mawas diri agar hidup yang lebih baik.
Hal tersebut memang seringkali sikap yang sulit diterima oleh orang lain membuat kita terasingkan bahkan dijauhi oleh individu lainnya. Dijauhi oleh orang yang biasa dekat dan tak memiliki teman merupakan hal yang tak menyenangkan yang kerap dialami oleh manusia sebagai makhluk sosial. Seperti yang dilansir dari zoereport.com. berikut enam hal yang tak boleh dilakukan agar Anda tak dijauhi oleh orang lain.
© Snockstapphotos |
Jangan Membicarakan Bersifat Pribadi
Hidari membicarakan masalah pribadi atau seseorang atas sebuah masalah dari apa yang terjadi menjadi persoalan akibat terlalu mendalam. Bukan merasa so akrab, hal ini justru akan membuat teman-teman merasa enggan mendengarkannya dan sangat mungkin membuat Anda dijauhkan. Karena setiap orang punya persoalan secara masing-masing.
Kecemburuan Sosial
Sifat yang satu ini tidak mudah lepas di khalayat umum. Sifat cemburu merupakan sifat alami yang dimiliki manusia. Tapi pada dasarnya, setiap manusia memiliki jalan hidup yang memposisikan mereka selalu berbeda dari lainnya. Intinya, tak ada manusia yang memiliki jalan hidup sama. Kondisi ini seringkali memicu perasan cemburu dan lagi-lagi Anda akan menjadi orang yang negatif di mana orang lain enggan berteman dengan Anda.
Tidak Dapat Di Percaya
Jangan sampai membicarakan dengan tidak tau fakta yang sebenarnya terjadi. Hal ini tentu akan membuat orang sekitar mempertanyakan validasi setiap info yang Anda berikan. Enggan mendapatkan berita yang tak pasti dan belum tentu benar faktanya akan membuat orang lain malas berhubungan dengan Anda. Jadilah seseorang yang bisa dipercaya, dengan begitu teman-teman pun akan senang dan menanti informasi dari Anda.
Perbaiki Kesalahan dan Kritik Wajib Di Terima
Manusia itu memanglah bukan menjadi suatu makhluk yang sempurna. Oleh sebab itu, melakukan sebuah kesalahan merupakan hal yang wajar. Bahkan dari kesalahan kita bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi. Oleh sebab itu, jika ada istilah "kritik membangun" nampaknya hal tersebut benar. Jadi selalu jadikan kritik sebagai bahan koreksi Anda untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
Hindari Gosip Berlebih
Jangan jadikan diri kamu menjadi pribadi yang negatif dengan sering membicarakan orang lain. Lebih baik lakukan hal lain yang bermanfaat daripada membuang waktu dan energi Anda untuk membicarakan urusan yang bukan urusan Anda.
0 Response to "Berbagai Alasan Membuat Kamu Di Jauhi Teman"
Post a Comment